HUT RI ke 77, Warga Barru Antusias Saksikan Lomba Gerak Jalan

    HUT RI ke 77, Warga Barru Antusias Saksikan Lomba Gerak Jalan

    BARRU - Lomba Gerak Jalan dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 77 kembali digelar Pemkab Barru. Terlihat warga antusias memadati emperan-emperan jalan sepanjang Jalan Jenderal Sudirman yang menjadi rute gerak jalan tingkat SD dan SMP hari ini, Senin (15/8/2022).

    "Kita senang bisa lihat lomba gerak jalan lagi. Lomba ini memang dinanti setiap bulan Agustus, " kata Danil, salah seorang warga yang ikut menyaksikan jalannya lomba gerak jalan.

    Lomba gerak jalan jenjang SD dan SMP sederajat ini dilepas oleh Kadis Pendidikan, Andi Adnan Asiz dan diterima langsung oleh Bupati Barru, Suardi Saleh di Kantor Pemkab Barru.

    Berdasarkan surat edaran Pemkab Barru bahwa pelaksanaan lomba gerak jalan akan dilaksanakan dua hari, mulai 15 sampai 16 Agustus 2022. 

    Lomba gerak jalan jenjang SD dan SMP dilakukan hari ini dan keesokan harinya lomba ini diikuti jenjang SMA/SMK sederajat, perguruan tinggi bersama organisasi masyarakat, instansi OPD.

    (Ahkam/Fandi)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Admin Ajak dan Imingi Keuntungan, Nasabah...

    Artikel Berikutnya

    LSM ASR ASURA Barru Laporkan Dugaan Korupsi...

    Berita terkait

    Follow Us

    Recommended Posts

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Ekonomi Makassar Tumbuh Pesat Pancing Urbanisasi Warga Miskin dari Daerah, Kinerja Provinsi Atasi Kemiskinan Dipertanyakan
    Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.